Agro Fair

Agrofair DGW 2022 Pemalang: Tingaktkan Produktivitas Padi di Desa Widodaren

Posted On 14 Oktober, 2023 by Digital Promotion Team

agrofair pemalang IMG_2799.JPG

Padi merupakan salah satu tanaman budidaya terpenting di Indonesia. Mulai dari ibu-ibu rumah tangga, warung makan hingga restoran tak lepas beras. Guna meningkatkan produktivitas padi, kedepan harus selalu ada inovasi dalam pengembangan budidayannya. Bulan Oktober lalu DGW kembali menggelar Agrofair di Desa Widodaren, Kecamatan Patarukan, Kabupaten Pemalang.  

 

Agrofair kali ini digelar di salah satu sawah milik petani. Sebanyak 400 petani andalan DGW hadir ke acara ini, turut hadir juga perwakilan Ketua Gapoktan dan Kepala Desa Widodaren. Kegiatan ini bertujuan untuk memperlihatkan lahan Demplot dengan pertumbuhan padi yang bagus dimana padi tersebut memiliki daun yang hijau dan terhindar dari hama. Petani juga bisa membandingkan lahan demplot yang diberi perlakuan produk DGW dengan lahan kontrol. 

 

agrofair pemalang IMG_2744.JPG

 

Di acara ini petani juga diberikan edukasi cara budidaya padi dengan serangkaian produk DGW untuk memaksimalkan produktivitasnya. Ini sejalan dengan yang dikatakan Fhandan, dari tim Market Development Officer DGW bawasanya produk yang ada di acara agrofair ini berfokus pada hasil akhir yang maksimal. Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Kepala Desa Widodaren Pak Nashikin, “Saya sangat mendukung kegiatan Agrofair ini karena dapat menambah wawasan dan pengetahuan para petani yang bilamana diterapkan dengan baik akan meningkatkan pendapatan petani. Terimakasih DGW”. Sementara dari DGW yang di wakili oleh Fhandan Bagaskara selaku MDO Jawa Tengah menagatakan, maksud dan tujuan acara ini yaitu untuk mengedukasi petani dan memperlihatkan lahan demplot agar menjadi percontohan bagi petani. 

 

agrofair pemalang IMG_2782.JPG

 

“Dengan diberikan pengetahuan dan bimbingan, maka petani akan bisa menghasilkan gabah atau padi yang maksimal di lahan pertaniannya. Semua dukungan ini harus berujung pada ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan petani” ucapnya. Acara ditutup dengan pengundian hadiah dan hiburan dari penyanyi.